Sesuai tulisan sebelumnya banyak even sekitar Solo Raya dan sekitar, akhirnya terlaksana sudah di Sukoharjo tepatnya gedung Lowo yang dimulai Sabtu 13-8-2022 dan berakhir Ahad 14-8-2022 dengan hasil hasil, ada yang sesuai unggulan ada yang diluarprediksi (perkiraan). Berangkat dari even even sebelumnya yang laris manis tanjung kimpul untuk kelas D-E nampaknya pasukan SC atau panitia tak mau ketinggalan kreativitasnya untuk menggelar acara (even) seperti yang sudah sukses sebelumnya seperti di PTM Mbulmet Serengan dan Bakidul (Baki) dengan kelas D-E. Sementara kelas kelas lainnya, sudah standarisasi turnamen (C-D, Single Veteran, Double Umum ABC).
PTM Bagas Waras peserta PTM paling baru |
Untuk single Veteran, nampaknya unggulan unggulan yang diblow up sebelumnya menuai hasil seperti plotting sebelumnya dengan podium podium yakni : Nuri, Haris, Joko My, Diaz. Empat nama tersebut sepertinya memang pantas menjadi podium di kelas veteran via voor & voor. Aplikasi di lapangan, A-C voor 3, B-C voor 2. Untuk double umum, terjadi persaingan cukup ketat. Tak ada pool yang ringan, alias semua pool merupakan kelas berat dan alot. Untuk lolos pool menjadi persaingan yang ketat plus berat. Tim pasangan PTM Bagas Waras sebagai pendatang baru cukuplah sebagai peserta underbow yang penting sudah tampil, hehehe. Diwakili oleh Pa' Ifoel dan Sdr Titus, nampaknya kerepotan hadapi satu pool melawan tim tangguh Dimpil - Iwan Grab PTM Bolam serta Fredy Gabril PTM PP 87.
para podium veteran kelas single |
Lewat pool inilah nampaknya jadi pulungan (keberuntungan) Fredy-Gabriel untuk menjadi pemain double tangguh hingga menjadikan podium-1 setelah sengit melawan pasangan jadi : Alim - Wildan. Sementara di kelas single, PTM Bagas Waras masih agak lumayan bisa masuk 8 besar setelah bertemu sang legendaris Bang Haris dari Boyolali. Permainan Haris tak seperti semula yang banyak serangan indah baik kanan (FH) atau backhand (BH), karena menghadapi bola meliuk liuk. Ternyata beliau Haris merubah strategi dengan mengamankan bola,dengan kata lain mengurangi pola serang (ofensif). Adapun beda kelas kali ini dengan voor pembuka yakni nilai 3 untuk Bagas Waras. Dan sepertinya yang voor 3 hanya beliau.
inzet video : detik detik terakhir pasangan Gabril - Fredi menang atas Alim - Wildan 3-2
JUARA SINGLE KELAS E
1. M ROBBYANSYAH - PTM SORSAWO
2. AWANG NANGGALA - PTM JATI SUKOHARJO
3. YUMNA ALFIAN - PTM GATOTKACA JOMBOR SUKOHARJO
3. SLAMET RAHARJON - NPC INDONESIA SUKOHARJO
JUARA SINGLE UMUM KELAS CD
1. BAGAS SAFALAS - PTM KB PACITAN
2. SETO YOGA ADITAMA - PTM PHANTOM WONOGIRI
3. BAGUS WIBOWO - PTM WOERTEG KOPI JOSS SKH
3. M. JALALUDIN - PTM NGLOROG SRAGEN
JUARA SINGLE VETERAN
1. NURIA ZAIT - PTM HAMAS SEMARANG
2. HARIS HARTONO - SALATIGA
3. DIAS SUSANTO - PTM GATRA AMBARAWA SEMARANG
3. JOKO MASYUDI - KOPI JOSS SUKOHARJO
JUARA GANDA UMUM
1. GABRIEL ROY / REDI - PTM PP 87 PALUR
2. M. ALIM FAQIH ADHA / WILDAN REZA PRATAMA - PTM DWI BENGAWAN SUKOHARJO
3. M. FAIS HABIBI / SETIYO PAMUJI - PTM SEMOGA JAYA SUKOHARJO
3. GUNTUR RAKYAN / LUQMAN WINANDAR WIYANTO - PTM PANTISOEKA
Selamat dan congrat buat para masterpiece baru baik yunior, dewasa, hingga veteran yang telah menjadi pemain terbaik pada piala Bupati Sukoharjo. Lain waktu berjumpa lagi dan bertanding lagi dengan gelaran yang berbeda tempat dan tentu beda panitya.
2 Comments
colombo, welcome
ReplyDelete#saudi arabia, welcome
ReplyDeletePost a Comment
Trims Atensinya